Selasa, 15 November 2011

pengaturan baris pada excel

PENGATURAN BARIS, KOLOM, dan CELL
Setelah anda memasukan data pada worksheet, maka langkah selanjutnya adalah mengatur atau memformat data.
A. BARIS
MENYISIP BARIS Menyisipkan baris kosong sangat berfungsi apabila ada data yang terlewat, sehingga data-data yang sudah diketik tidak perlu dihapus dan diketik kembali. Caranya : Blok cell/range pada tempat dimana data akan disisipkan. Clik menu insert pilih cell, muncul menu pilih row atau click kanan pada row selector pilih insert.
MENGHAPUS BARIS Menghapus baris sama caranya dengan menyisipkan baris, hanya pilihan insert (menyisip) di ganti dengan delete (menghapus).
MENGATUR TINGGI BARIS Dalam pengaturan tinggi baris ada beberapa cara : Pertama, bawa mouse pointer ke row selector, sehingga mouse akan berubah menjadi anak panah dua arah (atas bawah) kemudian drag kebawah untuk menambah tinggi baris dan keatas untuk ,mengurangi tinggi baris. Kedua, klik kanan pada row selector dari baris yang akan diatur pilih Row Height masukan ukuran tinggi baris yang akan dikehendaki klik OK. Selain dengan kedua cara tersebut diatas anda juga bisa menggunakan menu format >> Row, menu yang di tampilkan tidak jauh dengan menu pada format>>Column.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar